PENGGUNAAN MEDIA YOUTUBE DALAM PEMBELAJARAN
A. Pengertian Youtube
Youtube adalah sebuah aplikasi atau sebuah situs website media sharing video online terbesar dan paling populer di dunia internet. Menurut Baskoro, (2013) Youtube mempunyai pengertian sebagai situs media digital (video) yang dapat di download, diunggah, serta dibagikan (share) di seluruh penjuru negeri. Tujuan memanfaatkan youtube sebagai media pembelajaran adalah untuk menciptakan kondisi dan suasana pembelajaran yang menarik, menyenangkan dan interaktif.
B. Cara Membuat Akun Youtube dan Channel Youtube
1. Cara Membuat Akun Youtube
- Buka Youtube
- Klik login yang ada di pojok kanan atas
- Klik login yang ada di pojok kanan atas
- Klik buat akun
- Buat akun Google untuk mendaftar Youtube
- Akun Google sudah bisa digunakan sebagai akun Youtube
2. Cara Membuat Channel Youtube
- Login ke Youtube
- Klik foto profil yang ada di pojok kanan atas
- Pilih ‘Buat channel’
- Mengisi nama channel
- Channel Youtube berhasil dibuat
- Kelola channel
C. Cara Mengupload Video YouTube
- Buka YouTube
- Klik ‘buat
- Kemudian Klik ‘upload video’
- Pilih video yang akan di upload
- Sesuaikan
- Klik ‘ berikutnya’
- Kemudian klik ‘publikasi’
- Tunggu hingga proses selesai.
D. Penggunaan Media Youtube sebagai Sumber Belajar/Pembelajaran
Sejalan dengan kemajuan teknologi dalam dunia pendidikan, program pendidikan di sekolah diarahkan pada penguasaan ilmu dan keterampilan berbasis teknologi sebagai modal mereka dalam memberikan pengajaran di kelas. Untuk memperkaya materi, selain dari buku-buku, video-video dari Youtube dipergunakan sebagai sumber pembelajaran dan juga sebagai sumber data. Dengan pemanfaatan youtube untuk media pembelajaran membantu peserta didik agar lebih menarik, efektif dan motivasi dalam pembelajaran. Melalui media pembelajaran menggunakan Youtube, siswa dapat memahami suatu materi secara lebih cepat daripada mempelajari melalui buku pelajaran, sehingga siswa tidak merasa jenuh.
Berikut manfaat media youtube dalam proses pembelajaran antara lain:
- Menyampaikan materi pembelajaran
- Memberikan ilustrasi materi pembelajaran
- Memberikan tutorial terhadap materi praktek
- Tampilan yang menarik akan memotivasi siswa mengikuti pembelajaran
- Menambah wawasan dalam ilmu pengetahuan
- Menyelesaikan masalah pada persoalan materi pelajaran
- Mendapatkan informasi yang beranekaragam dan berguna dalam pembelajaran
E. Pengaruh Media Youtube dalam Pembelajaran
1. Bagi Guru
Segi signifikan: Youtube dapat dijadikan media untuk meningkatkan strategi belajar yang lebih menarik.
Segi afektif: Lebih mudah tanpa harus menjelaskan pembelajaran berulang kali.
Integrasi sosial: merasa termotivasi untuk mengikuti dan mengaplikasikannya ke dalam kehidupan bermasyarakat.
Integrasi pribadi: Guru dapat memberikan teladan kepada siswa dengan tayangan video yang diberikan.
Dampak negatif :Guru tidak dapat memantau kegiatan siswa secara keseluruhan.
2. Bagi Siswa
Segi signifikan: Dengan youtube mereka merasa lebih banyak mengambil informasi dan menambah pengetahuan kognitifnya.
Segi afektif: Mereka merasa terhibur dengan pembelajaran di youtube dan dapat.diakses kapan saja.
Integrasi sosial: Youtube sebagai media audio visual membuat siswa dapat memahami dan mengambil hikmah dari apa yang telah didengar dan dilihatnya dari tayangan youtube.
Integrasi pribadi: Siswa mampu memperbaiki diri terkait dengan kekurangan yang ia miliki.
Dampak negatif: Siswa kadang kala hanya memperhatikan tayangannya saja dan lupa mengerjakan tugas yang diberikan.
F. Kelebihan dan Kekurangan Media Youtube
1. Kelebihan Media Youtube
Dapat melihat dan mengambil berbagai video di youtube yang belum sempat ditonton di TV sebelumnya, sehingga tidak terlewatkan informasi maupun infotainment.
Dapat dengan mudah mencari video yang diinginkan dengan menuliskan jenis video karena didalam youtube terdapat menu “search”.
Dapat memilih berbagai jenis format video di youtube dengan aplikasi pemutar video yang kita punya.
Dapat menonton video di youtube dengan jelas dan nyaman karena video-video di youtube sudah bagus.
2. Kekurangan Media Youtube
Apabila terjadi gangguan pada koneksi internet, maka akan mengganggu dalam mengambil video di youtube.
Ukuran atau kapasitas video di dalam youtube pada umumnya sangat besar.
Tidak tersedia aplikasi pengambilan video pada youtube di website, sehingga harus menggunakan aplikasi lain
Youtube juga menyediakan fasilitas upload video yang bisa digunakan oleh siapa saja, sehingga sangat mungkin dapat disalah gunakan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.
G. Faktor Pendukung dan Penghambat dalam Penerapan Media YouTube
Adapun keuntungan guru di dalam penggunaan media YouTube adalah YouTube sebagai sumber instruksional yang baik, sebagai sumber alat motivasi mengajar yang dapat melibatkan peserta didik dan gaya belajar yang modern, sebagai sumber pembelajar yang gratis dalam pertimbangan anggaran pendidikan, melalui YouTube proses belajar mengajar online lebih praktis hanya dengan menyisipkan URL video di situs YouTube yang akan dipilih.
Adapun hambatan dalam pelaksanaan pembelajaran dengan menggunakan media youtube:
- Tidak Semua Guru Melek Teknologi
- Keterbatasan Ekonomi
- Jaringan Internet
- Biaya
H. Upaya Mengatasi Hambatan-hambatan Penggunaaan Media Youtube dalam Pembelajaran.
Adapun solusi yang tepat agar pembelajaran dengan menggunakan youtube berjalan dengan lancar yaitu;
Pemerintah/lembaga pendidikan memberikan fasilitas kepada siswa khususnya siswa dan guru agar dapat mengakses informasi melalui media daring dengan mudah. Misalnya memperluas jaringan agar sinyal komunikasi bisa mendekat ke rumah-rumah guru dan siswa.
Dalam memberikan materi pelajaran,harus ada bimbingan dan dampingan dari orang tua agar siswa benar-benar memperhatikan pelajaran dengan baik.
0 Comments: